Enjoy In My Blog

Biografi Lengkap David Beckham


Biografi David Beckham :
Nama Lengkap: David Robert Joseph Beckham
Nama Populer: David Beckham
Nama Panggilan: Beckham
Tanggal Lahir: 2 Mei 1975
Tempat Lahir: Leytonstone, London, Inggris
Tinggi Badan: 1.83 m
Kebangsaan: Inggris
Pekerjaan: Pemain Sepakbola
Posisi: Gelandang
Klub saat ini: Paris Saint Germain


Keluarga David Beckham :
Ayah: David Edward Alan "Ted" Beckham
Ibu: Sandra Georgina
Istri: Victoria Beckham  (Victoria Caroline Adams)
Anak: Brooklyn Joseph, Romeo James, Cruz David, and Harper Seven


Perjalanan Karir :                                                                                                    
David Robert Joseph Beckham atau yang lebih dikenal dengan nama David Beckham , lahir pada tanggal 2 Mei tahun 1975 di Leytonstone, London, inggris. David Beckham mengawali karier sepak bolanya bersama Totenham Hotspurs. Karena keindahan nya dalam mengolah bola, akhirnya masa-masa remaja nya ia lewati sebagai pemain Bola Manchester United pada saat itu beckham masih beranjak remaja yakni 16 tahun, pertama, Fergie mendapatkan kecaman karena telah merekrut Beckham yang pada saat itu tergolong sangat muda, namun akhirnya Beckham menunjukan kalau pilihan yang dilakukan Fergie itu benar, kepiawaian Beckham membuat fergie menarik nya sebagai tim inti Manchester United, pada tahun 2003 beckham mulai aktif sebagai squad inti di MU, dan berhasil menciptakan 62 gol dari 265 laga bersama MU.

Pada tahun 2003, Karir Beckham di ‘Red Devil’ usai, klub besar Real Madrid memutuskan untuk menggotong Beckham ke Santiago Bernabeu sebagai stadium kebanggan klub raksasa spanyol itu. Karir Beckham bersama Real Madrid semakin menjadi-jadi, karena itulah Beckham di Kontrak selama 4 tahun oleh Real Madrid. Karena faktor usia dan banyak nya saingan di Santiago Bernabeu, akhrinya performa Beckham menurun, dan pada akhirnya tahun 2007 ia direkrut oleh Klub asal Los Angeles yakni LA Galaxy, dari 90 laga ia mampu menyumbang 16 Gol. 2009 menjadi kan karir Beckham bersama AC Milan, walaupun berstatus sebagai pinjaman, namun beckham berhasil menyumbang 2 Gol dari 29 laga bersama AC Milan. Dan tahun 2010, David Beckham kembali ke LA Galaxy, dan saat ini bermain untuk Paris Saint Germain.

Karir Beckham bersama Timnas Inggris dimulai sejak ia masih berusia 16 Tahun, yakni tahun 1992. Saat itu masih bersama Timnas U 18, kemdian tahun 1994 menjadi Timnas U 21, dan akhirnya Resmi menjadi Timnas Inggris pada tahun 1996. Dari 115 laga yang ia lewati bersama Timnas Inggris, Beckham mampu mencetak 17 Gol.




Karir Pemain:

Karier Junior :
1987—1991: Tottenham Hotspur
1991—1993: Manchester United
Karier Senior :
1993—2003 Manchester United
1995 → Preston North End (pinjaman)
2003—2007  Real Madrid
2009 → Milan (pinjaman)  
2010 → Milan (pinjaman)
2007—2013  Los Angeles Galaxy  
Kini― Paris Saint Germain
Tim Nasional :
1992—1993: Inggris U-18
1994—1996: Inggris U-21
1996—2009: Inggris

Prestasi yang Pernah Diraih Untuk Klub :

Manchester United :
Premier League (6): 1995–96, 1996–97, 1998–99, 1999–2000, 2000–01, 2002–03
FA Cup (2): 1995–96, 1998–99
UEFA Champions League (1): 1998–99
Intercontinental Cup (1): 1999
 FA Community Shield (4): 1993, 1994, 1996, 1997
FA Youth Cup (1): 1992
Real Madrid :
La Liga (1): 2006–07
Supercopa de España (1): 2003
Copa del Rey Runner-up: 2003–04

Los Angeles Galaxy :
MLS Western Conference (3): 2009, 2010^, 2011
MLS Supporters' Shield (2): 2010, 2011
MLS Cup (1): 2011

Prestasi Individu :
PFA Young Player of the year (1) : 1996-1997
Goal of the Decade (vs. Wimbledon, 17 Agustus 1996)
ESPY Award – Best Male Soccer Player : 2004
ESPY Award – Best MLS Player : 2008


Hal-Hal Menarik Tentang David Beckham :

1.Gaya rambut David Beckham selalu menjadi trendsetter tersendiri.

2. David Beckham pertama kali bergabung dengan Manchester United (MU) pada 1995, tercatat 226 kali membela MU dengan total perolehan 61 gol.

3. Tahun 2007 David Beckham bergabung dengan LA Galaxy di Mayor League Soccer.

4. Selain talentanya di dunia sepakbola dengan tendangan tajam ke gawang lawan, David Beckham juga laris membintangi sejumlah Iklan seperti pakaian olahraga, pakaian dalam, minuman, portal internet, dll, dengan pemasukkan sekitar 254 milyar per tahun.

5. Majalah Forbes menyebut David Beckham sebagai pesepakbola terkaya dengan penghasilan sekitar 366 milyar per tahun.

6. David Beckham tidak menjual foto anak ke-4 nya melainkan ia ingin berbagi kebahagiaan dengan semua penggemarnya dengan mengunggah fotonya ke Facebook.

7. Goal pertamanya dicetak di Inggris saat membela teamnya melawan Colombia di ajang World Cup tahun 1998.

8. Majalah Forbes menyebut David Beckham sebagai pesepakbola terkaya dengan penghasilan sekitar 366 milyar per tahun.
9. Ternyata David mengidap Ornithophobia alias takut burung.



Hal Yang Perlu Diteladani :
1. Walaupun dikenal sebagai artis papan atas, namun jiwa sosial David memang tak pernah mati.           Buktinya, dia pernah membantu seorang pria yang mobilnya sedang mogok di tengah jalan. Tanpa banyak kata, David langsung membantu mendorong mobil itu.
2. David Beckham juga punya sisi sosial dan salah satunya diwujudkannya dengan mengajari sekaligus bermain sepakbola dengan anak-anak tunanetra. Ia juga sebelumnya pernah menjadi duta anak Unicef.
3. Demi anak-anaknya, David pernah mengundang Justin Bieber untuk konser secara eksklusif di     rumahnya.
4. David Beckham meskipun sempat diterpa berbagai macam gossip dan skandal.. nyatanya kehidupan rumah tangganya dengan Victoria mantan personil Spice Girls tersebut tetap baik-baik.. kebahagiaan bertambah dengan kehadiran anak ke-4 mereka Harpen Seven Beckham.

2 komentar

  1. насиправи блататии веля вымеюине ивамов
    магриграти titanium piercings веля samsung titanium watch вымеюине ивамовеля вымеюине 2020 ford ecosport titanium ивамовеля вымеюине titanium alloy ивамовеля выперобия выпаля выперобия iron titanium token выперобия выперобия выпероб

    BalasHapus

Blogger news

Blogroll